Waspada Rem Mobil Macet!

Do you like this content?

 

Rem harus mendapat perhatian lebih dibandingkan dengan bagian lain dari kendaraan.Fungsinya sangat vital! Bayangkan kalau blong atau tidak bekerja! Gawat! Karena itu, harus diperhatikan.

Deteksi awal, laju mobil terasa terhambat. "Rasanya seperti mobil direm setengah. Lajunya lebih lambat dari biasa. Kalau diperlambat, kecepatan turun drastis. Bagi mobil dengan transmisi manual, saat pedal kopling diinjak, mobil seperti direm," jelas Santoso, Asisten Kepala Mekanik, bengkel resmi Suzuki di Arteri Pondok Indah, Jakarta Selatan.
Jika dibiarkan terus, akan timbul asap dari tempat rem  karena komponennya bergesekan terus menerus. Biasanya bau sangit  akan masuk ke kabin saat mobil berhenti. Kalau masih nekat jalan, rem blong karena panas. Kemungkinan lain, cakram dan kampas rem cepat tipis. Agar kembali normal, menurut Santoso harus diperbaiki. 
1. Servis Rem. Tujuannya membersihkan kotoran antara kampas dengan cakram atau teromol. Kotoran muncul akibat gesekan antara kampas dan cakram tetap tinggal pada kedua komponen tersebut. 
2. Periksa kondisi dudukan kampas atau sepatu rem. Bagian ini rentan karat sering kena air. Jika dibiarkan, mengakibatkan gesekan, dudukan tidak bisa menekan kampas dengan baik. paling sering,muncul bunyi  gesekan saat mobil direm. 


3. Kuras cairan atau minyak rem.  Dilakukan setiap 20.000 km.

Ketiganya merupakan servis besar rem dan  harus dilakukan setiap 20.000 km.

Sumber : omotif.kompas.com/read/2013/09/02/9624/Waspada.Rem.Mobil.Macet.

YOU MIGHT ALSO LIKE
Comments
0 Comments
Facebook Comments by Facebook

0 Comment:

Posting Komentar

NOTE :

Jika bermanfaat ataupun ada pertanyaan mengenai isi salah satu atau beberapa content di blog, mohon untuk berkomentar :)

Jika mungkin terdapat komentar sara, rasis, ataupun sebagainya yang bertujuan buruk maka akan admin hapus dengan semestinya (mohon kerjasamanya untuk melapor).

Jika di dalam blog ini ada tulisan yang bisa ter anggap ber isu sara, menyindir, rasis, plagiat tanpa menyertakan sumber dan sebagainya, tolong beri tau saya melalui komentar, akan segera saya check kebenaranya dan bisa juga tindakan menghapus ataupun mengedit ulang entri di blog saya sendiri sebagai proses mediasi.

ShareThis

Check It Boss

Alfamart SEO Contest 2013

Check It Boss

Alfamart SEO Contest 2013